OLEH : PSIKOLOG FUDIN PANG DARI "ACCURATE" HEALTH CENTER MEDAN

Home

Senin, 28 Februari 2011

Penyesalan Perselingkuhan

saya mau curhat dan tanya pendapat anda.saya punya pacar dan kami sudah berpacaran selama 4 tahun.tapi mulai dari tahun ke 3 kami sering bertengkar.mengapa ya?memang saya juga yang salah,saya selingkuh dan kurang perhatian sama dia,tapi dari lubuk hati saya yang paling dalam,saya tu gak niat untuk nyakitin dia,dan walaupun saya berhubungan dengan orang lain,saya tetap tidak bisa melupakan dia.mungkin karna banyak hal-hal yang kami lewati bersama.tapi mengapa saya bisa setega itu ya?padahal saya sangat mencintai dia.tapi sekarang dia telah memaafkan saya,dan kami masih menjalin hubungan.masalahnya sekarang dia sudah bekerja d luar daerah.jadi kami sekarang pacaran jarak jauh.walau bagaimanapun saya sangat percaya ama pacar saya,bahwa dia tidak akan berbuat yang tidak baik,karna saya kenal betul siapa dia sebenarnya.apa sikap saya ini benar?trus,dia sangat sibuk.sedikit waktu untuk saya.kalau pun ada waktu,biasanya kami telponan,tapi yang dia bahas tentang kerjanya terus.memang sih bagus dia cerita bagaimana sehari-harinya dia.tapi saya juga ingin kalau dia membahas tentang hubungan kami.tapi saya mencoba mengerti mungkin karna permulaan jadi wajar saja dia seperti itu.apa tindakan saya ini benar?dan dia sudah jarang untuk membahas tentang kapan kami akan tunangan atau menikah.padahal dulu,sering sekali membahas ini.mengapa demikian ya?atau karna dia sibuk dengan pekerjaannya?tolong beri saya solusi.terima kasih (forum.vivanews.com)

Jb. Kemungkinan besar bahwa pasangan anda telah kehilangan kepercayaan kepada anda akibat perbuatan anda yang kurang terpuji tersebut sehingga membuat ia menjadi acuh tak acuh, namun masih tidak sanggup melupakan anda dan memaafkan anda karena ia masih menyayangi anda. Ada dua penyebab mengapa ia bisa bersikap cuek adalah membuat anda menjadi lebih nyaman terhadap hubungan kalian berdua sehingga membuat anda menjadi lebih sadar dan tidak berbuat selingkuh kembali dan penyebab kedua kemungkinan bahwa ia telah trauma dan lebih ingin fokus kepada dirinya sendiri.

Lebih baik anda perbanyak melakukan kebajikan melalui perbuatan, ucapan dan pikiran. Bertobatlah secepat mungkin dan janganlah mengulangi kesalahan anda lagi, maka hidup anda akan menjadi lebih baik dan cerah dan berdoalah agar hubungan anda denganya baik baik saja. Kemungkinan besar jika kita berbuat baik maka mukjijat akan datang dan kita akan mendapatkan hal yang baik juga. Janganlah memaksakan kehendak anda dan jodoh anda. Bersikaplah seperti air mengalir dan janganlah menyakiti orang lain. Perbanyak memberikan kasih dan kesetiaan.

Pacaran dengan PSK

Salam sejahtera......
mas..mau tanya and mau minta solusi..
sorry ya kalo gw rada terbuka...

saat ini gw punya cewe...and jujur...dlu pertama gw kenal dia di sbuah tempat lokalisasi..
gw tukeran nmor hp..and akhir nya gw deket banget ma dia...

suatu saat...katakan lah kita jadian...
and jujur aja gw emang sayang ma dia ...

inti nya gini....( aduh ko gw ngomong prasaan ribet amat hehehe )

intinya gini...gw pengen minta solusi..

gimana ngeyakinin dia suapaya dia bener bener yakin kalo gw sangat sayang ma dia and gw ga akan nyakitin dia seperti cowo yang udah nyakitin dia mas....

karna yang gw liat dia tuh kayak masih trauma ma cowo...dia pernah bilang gini...ok skrang kita jalanin dlu sampai aq bener bener yakin km tuh beda ma cowo yang lain gtu katanya...
jujur dia tuh tomboi mas..tp gw suka ko no problem...tp dia juga pernah femnin and gw suka banget kalo dia tampil feminin...

gimana cara ngilangin pikiran nya yang keras kepala ya mas..??aduhhhhh ribettt ngejelasin nyaa (bluefame.com)

Jb. Menurut saya yang terbaik adalah jika anda mengetahui bahwa pasangan anda adalah seorang yang anda kenal di tempat yang kurang baik, maka sebaiknya anda janganlah bercinta denganya, karena kosekuensinya akan membuat anda lebih menderita, sebagai contohnya adalah anda akan rentan terhadap virus dan anda akan sakit hati terhadap sikap dia dan anda tidak akan dapat menghargai dia dengan profesi dia seperti itu, kecuali dia telah bertobat dan mau kembali kerja yang baik dan menjalani kehidupan yang baik dan setia terhadap satu pasangan, maka anda boleh berkomitmen dengannya.

Janganlah anda memaksakan kehendak anda terhadap orang lain, cobalah anda membiarkan mengalir seperti air, jika memang ia adalah jodoh anda maka tidak akan lari kemana mana dan jika anda tetap memaksakan diri maka anda akan menjadi menderita dan hidup tidak bahagia. Lebih baik anda berkonsentrasi kepada pekerjaan dan hal hal yang positif.

Cara menghilangkan pikiran yang keras kepala adalah dengan perbanyak memberikan kasih kepada orang lain, perbanyak kasihan kepada orang lain, gunakan hati anda untuk memperlakukan orang lain, janganlah menambah beban orang lain dengan sikap anda karena setiap manusia itu sudah menderita siapapun dia, tidak memandang ia kaya maupun miskin. Kasih itu tidak keras. Bersikaplah sabar, tahu malu, malu berbuat salah, sadar terus menerus dan belajarlah dari kesalahan.

Rumah Tangga di ambang Penceraian

Dear Bapak psikolog, saya mau minta sarannya nih. Kayaknya saya merasa sekarang ini pernikahan saya semakin dalam masalah. Sekarang ini saya merasa suami makin betul2 berbeda. Kami sudah menikah 5 tahun dan punya seorang malaikat mungil berumur 1.5 tahun. Sebenarnya sudah banyak saran dari teman dari dulu untuk meninggalkan dirinya, karena melihat sikapnya yg kadang2 sangat tidak bertanggung jawab dan suka selingkuh. Bisa saja dia tidak pulang berhari2 padahal saat itu saya sedang sakit, sampai kadang teman saya yg membantu menolong keadaan kami saat itu. Semua uang maunya di bawa oleh dirinya, malah kadang dia tidak pernah ingat untuk meninggalkan uang untuk beli beras ataupun kebutuhan sehari2. Bahkan pernah sewaktu waktu saya minta tolong untuk di antarkan kerumah sakit demi sikecil,dia lebih memilih ke pesta ulang tahun pacar temannya, karena gak enak hati alasannya saat itu. Sekarang di tambah dia jadi pencemburu yang berlebihan kepada saya, sampai menurut saya dia cemburu ke orang yg sangat tidak masuk akal buat di cemburui. Dan berbicara sangat kasar kepada saya. Selain itu sekarang, dia jadi pemarah, entahlah, apa2 semua menjadi salah saya, sampai hal kecil pun bisa bikin dia berkata kasar di depan orang lain. Kadang teman2 menjadi gemes ke saya, karena saya tidak pernah komplein atau membantah apa yg di perbuat suami. Sebenarnya dulu waktu awal2 saya selalu berusaha bertanya jika ada sesuatu yg tidak cocok menurut saya, tapi suami bisa marah2 sampai saya malu dengan tetangga. Lama2 saya sudah males untuk berantem, jadi saya diamkan aja apa yg dia mau sesukanya. Sempat saya tanyakan apa masalahnya sebenarnya, memang dari dulu suami saya sangat susah untuk di ajak diskusi, biasanya dia hanya mendiamkan saja suatu masalah dan tiba2 merasa baikan lagi. Kadangkala saya malah tidak tau salah saya di bagian yg mana. Anehnya lagi kalo di depan keluarganya dia begitu manis, karena saya juga tidak pernah menjelekkan tentang semua sikapnya selama ini di depan keluarga. Sekarang ini, rasanya saya sudah tidak tahan atas semua sikapnya, dari dulu sangat berpantang bagi saya untuk mengucapkan kata cerai. Tapi saya merasa makin hari dia makin tidak menghargai kami. Dia bisa pergi berpesta dan mabuk2an tanpa peduli apakah kami makan, sehat atau baik2 saja. Dan ketika pulang pun dia hanya tidur tanpa mau di ganggu dan pergi lagi. Yang saya pikirkan sekarang apa kata keluarga kalo saya pingin berpisah darinya, saya sangat malu untuk membongkar ini semua. Apalagi kata berpisah ini akan terucap dari ke inginan saya. Mohon sarannya... (forum.detik.com)

Jb. Sebaiknya anda berdua segera untuk berkunjung kepada seorang ahli psikologi atau psikolog untuk mengetahui bagaimana perbedaan diantara kalian berdua, apa yang telah terjadi pada pernikahan anda berdua atau apa yang ada salah dari kedua sikap kalian berdua. Carilah solusi demi solusi dan jangan mengatakan perceraian apabila segala sesuatu masih bisa diubah.

Saran saya adalah cobalah anda bertobat dan meminta pertolongan selalu kepada Yang Maha Kuasa. Jika anda bisa bertobat maka otamatis suami anda juga akan dapat bertobat. Perbanyaklah berbuat kebajikan melalui perbuatan, ucapan dan pikiran. Ingat pepatah yang mengatakan bahwa apa yang kita perbuat adalah apa yang kita terima. Kemungkinan anda pernah berbuat salah sehingga anda mendapatkan penerimaan yang seperti ini dan membuat anda tidak berbahagia.

Benahi diri anda sebaik mungkin dan carilah solusi dari pihak ketiga yang profesional untuk membantu anda menyelesaikan sedikit demi sedikit permasalahan anda dan janganlah mengambil keputusan yang kurang baik dan dapat membuat anda menyesal untuk di kemudian hari. Tetaplah bertahan dan yakinlah segala sesuatu akan berubah.

Pacar masih berteman dengan Mantanya

Bapak psikolog. . .
Saya mau sedikit bercurhat
Saya mempunyai pacar dan kami sudah pacaran lebih dari satu tahun, aku sangat mencintai dia. d awal saya pacaran saya hampir menyerah karena mantanya yang masih sering main dan berkunjung rumahnya, cwe saya punya mantan yg deket sekali dengan orang tuanya, sudah sering saya melihat mantannya saya akrab dgn orang tuanya, dri yg ngurusin pendaftaran kuliahny, dpercaya bapaknya nganterin k bandara, betulin mobilnya dan banyak lagi. ada hal yg membuat saya bener2 sakit hati banget, waktu itu cwe saya kakaknya ultah dan drayakan d anyer dengan mengundang tmen2 dri kakaknya dan tmen2 sekolah SMA saya dan cwe dan kebetulan saya dan cwe saya satu sekolah. Pas ultah mantanya d undang oleh keluarganya itu bener2 hari menyakitkan buat saya dan agak bisa dlupakan smpe sekarang, mantanya menyupiri mobil orang tuanya dan d dalamnya ada ibu dan bapaknya memang kebetulan pas k anyer orang tuanya menyewa bus dan kebetulan saya ikut rombongan bus.masih banyak lagi dan mengkin itu hanya segelintir curhat sya, Bener2 menyakitkan smpe sekarang sunguuh akrab sekali mereka.
Toolong saraNya (forum.detik.com)

Jb. Cukup rumit mengenai permasalah percintaan anda karena anda sepertinya tidak memiliki posisi atau kedudukan yang baik dan anda juga cukup dilema karena persahabatan pasangan anda dengan mantanya juga telah direstui oleh orang tua mereka.

Jadi menurut saya, sebaiknya anda mengambil sikap yang bijaksana, yaitu katakan kepada pasangan anda agar tidak terlalu dekat terhadap mantan pacaranya karena kemungkinan besar cinta lama akan bersemi kembali dan konsekuensinya dapat membuat hubungan kalian berdua menjadi rumit. Jika ia mau mendengarkan anda itu adalah baik dan berikan ia waktu dan kesadaran untuk berubah dan jika ia tidak mau mendengarkan anda, maka anda harus dapat berlapang dada atau mengambil keputusan untuk menjauhi pasangan anda demi kesehatan jiwa anda.

Pengertian Afirmasi

Kata afirmasi sebaiknya itu ditulis berapa kali agar benar2 bisa masuk kebawah sadar pak? (indonesiaindonesia.com)

Jb. Afirmasi atau sugesti pribadi sebaiknya diucapkan sesering mungkin sehingga dapat masuk ke alam bawah sadar anda dan menjadi sebuah kebiasaan dan akan mengingat terus terhadap apa yang anda lakukan.

Teringat Masa lalu yang Buruk

Kemarin saya membaca komen seseorang yg berupa surat isi hati perasaan dirinya, dan isi surat itu agak banyak menceritakan kisah yg agak mirip dg kisah yg saya alami, melihat itu seakan saya bercermin pada diri saya yg lalu dan bikin muak diri sendiri karena jd mengingatkan kejadian buruk yg sudah saya alami, menurut saya itu merupakan batu sandungan yg menghambat saya untuk maju..
apa yg harus saya lakukan agar bisa terus berjalan maju? salahkah saya jika saya menyingkirkan batu tsb dg menendangnya sekuat tenaga? (forum.kafegaul.com)

Jb. Masa lalu telah berlalu dan jadikan itu sebagai batu loncatan atau pengalaman untuk menjadi lebih baik lagi dan menyongsong masa depan yang lebih ceria. Terima kasihlah kepada pengalaman buruk dan masa lalu anda yang tidak menyenangkan karena ia telah mendidik anda supaya lebih waspada dan menjadi orang yang lebih baik dan bijaksana lagi sehingga anda menjadi berbahagia selalu.

Senin, 21 Februari 2011

Batasan dalam Sebuah Hubungan

Sari adalah pembantu tetapi sebenrnya adalah anak dari salah seorang karyawati papa, walopun ibunya ( karyawati papa itu sudah nipu papa dan mencuri uang dagangan tetapi anaknya diangkat ma papa, tp mama yg masih nggak suka ma ibunya sempat ditaruh di rumahnya nenek kemudian baru setelah lulus smp dibawa ke rumah diaku sebagai anak angkat

permasalahannya : semenjak diusir ma mama sari ndak jelas juntrungannya, terakhir dapat kabar dianya sekarang di Bali

aku yg bodoh menelepon sari ( seminggu setelah nulis cerita aku telp dianya ) eh ternyata dia wellcome banget, bahkan sempat curhat kalo suaminya bule australia pulang ke indonesia mungkin 2 bulan sekali mungkin jg lebih..dicurhatnya itu mengisyaratkan kangennya dia padaku

kalo menurut anda....dengan kehidupan tenang tenang saja sekarang ini istri seorang dokter gigi dan anak belum genap setahun, wajar ndak menuruti kangen dan kegalauan dengan menjali hubungan lagi dengan dia walo alasan bisnis sekalipun

makasih atas waktu dan perhatiannya (bluefame.com)

Jb. Menurut saja bahwa lebih baik jangan bermain api jika tidak ingin terbakar, menjalani hubungan baik dengan orang lain memang baik, namun harus ada batasannya sebagai seorang teman dan sebaigainya. Jika anda melihat bahwa ada kemungkinan buruk akan terjadi di masa depan, lebih baik anda mengambil tindakan yang tepat untuk saat ini agar di masa depan anda tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

Percobaan Kejantan & Cara menghilangkan Latah

Ijin hadir gan....
cuman mnta saran az...
apa bner neh klo kejantanan perlu diuji, n menghilangkan penyakit LATAH gimana y???
suwun (forum.detik.com)

Jb. Permasalahan seksual adalah permasalahan yang sangat sensitif. Jangalah merusak budaya dan menodai cinta sejati dengan hubungan seksual yang merugikan. Perihalah cinta sejati anda dan bedakan antara cinta sejati dengan nafsu birahi. Jangan melakukan tindakan yang bisa membuat anda menyesal seumur hidup. seperti penyakit kelamin atau hamil di luar nikah dengan percobaan kejantanan anda.

Untuk Menghilangkan Latah. anda dapat belajar untuk berkonsentrasi dan melakukan terapi meditasi maupun relaksasi atau terapi yoga.

Terbelenggu 2 Cinta

Curhat ni om psikolog skligus mnta saran dan tnggpn,y..!
Dl sya pny 2 pcr..Si "A" dan si B"lajang. Sya lbh syng sm si A krn itu pcr utama s B cm slingkuhan./pormalitas. Ju2r wkt itu sya trbiasa freesex dngn si A tdk dngn si B. Lm2 aq sadar aq pngn lpas dr freesex dan brusha jd org yg lbh baik,dngn brt hti sya ptskn si A. Dan mnjlni cm dng s B, stlh d jlnin s B sll ngtut sex, dng dalih ingn mndptkn keadilan,kmi sbnr,y pngn srius, tp s A brat dngn pnghianatn,q, dan tdk bs mlupakn wkt itu. Dia tkt jk kelak kt menikh suatu saat dia ingt itu dan jd pmicu prcraian, yg dia mau saat ini, dia mndptkn sex sprti yg sy lakukn sm si A.( sya synk dan pngn nikh ma km tp sya minta keadilan, biar sya mrasa lega,dan kdpn,y tdk akan trblnggu dngn ms lalu itu,) itu yg sllu krap dia ktakn, tp aq tdk truti itu krn aq fkr klo dia mau nikahn aq tdk hrs dngn syrat,itu, tp aq tau dia sngt syngi aq, tp dia cm trblnggu dngn fkrn2 yg dia bkin rumit aza,! Tlng saran,y , thank. (forum.detik.com)

Jb. Cukup rumit permasalahan anda karena anda terbelenggu oleh dua cinta atau dua orang sehingga membuat pikiran anda kacau dan cemas. Menurut saya, jika anda sulit melepaskan keterikatan anda atau memutuskan permasalahan anda. Cobalah anda perbanyak melakukan kebajikan dimana-mana, lebih banyak berdoa kepada Maha Kuasa, Serahkan semua permasalahan anda kepada Yang Maha Kuasa, kemudian hindari dari hal-hal yang dapat membuat perselisihan bagi jiwa anda maupun jiwa orang lain. Perbanyak bertobat diri. Jika anda bertobat dan menjadi lebih baik lagi, maka anda akan mendapatkan jalan yang lebih baik lagi. Putuskan masalah anda sebijaksana mungkin dan ambil keputusan yang tidak saling merugikan satu sama lainnya.

Rabu, 16 Februari 2011

Terlalu Banyak Pikiran

Pak, mau konsultasi nih
jjr aja gw tiap hari gw stress
ntah knapa, tpi slalu ada yg dipikirin di kepala gw
setiap (hmpir smua) pekerjaan, pasti di kapala gw,
dah kya ada time tablenya klo meleset dkit aja,
kepala gw kyanya sakit bgt...

trus gw jga pnya bnyk mslh, smpe ga tw gmana mw nyelesainnya,
gw dah jedot"in kepala ke tembok,
dah pernah coba mw bunuh diri
pokoknya gw bingung banget dah,
mw crita ke siapa, kyanya ga ada org yg bsa ngertiin gw...

mohon sarannya ya (indowebster.web.id)

Jb. Kemungkinan besar anda sedang depresi dan mengalami gangguan pikiran. Cobalah anda menemui seorang psikolog untuk berkonsultasi dan memintanya untuk memberikan terapi kognitif kepada anda.

Setiap manusia pasti memiliki masalah, namun setiap masalah pasti mempunyai penyelesaiannya dan cara penyelesaian masalah itulah yang harus kita perhatikan. Selesaikan masalah anda sebaik mungkin dengan pikiran dan hati yang tenang, jangan merisaukan sesuatu yang tidak perlu dirisaukan, perbanyak melakukan intropeksi diri atau bertobat, maka hidup anda akan lebih tenang dan damai.

Hubungan Kerja Sang Introvert

Pak. Mau Konsultasi Donk
gw ini orang yang nggak bakal ngomong kalo nggak ditanya, atau emang nggak perlu, bisa dibilang introvert lah
Kira2 gw kudu berubah nggak ya ? trus gimana caranya ?, soalnya saat ni wa sedang dalam pembiasaan lingkungan kerja yang baru, nah ntar gw takutnya rekan kerja gw ntar berpikirnya gw nih orang yg sombong nggak suka sama dy nah nanti bisa2 ngganggu kerjasama dan kinerja perusahaan, apalagi perusahaan tempat ane bekerja butuh kerjasama tim yang solid
Thanks (indowebster.web.id)

Jb. Jika anda dalam keadaan sosial, maka anda tidak dapat bersikap menjadi seorang yang pendiam atau introvert, kecuali anda sedang berada dalam hubungan personal anda. Cobalah anda bersikap lebih ramah dan terbuka dengan orang lain di dalam hubungan kerja anda, sehingga anda lebih mudah berinteraksi dengan orang lain, atau setidaknya anda dapat menyeimbangkan sikap pendiam itu sehingga tidak terlalu ekstrem kelihatannya

Cobalah perbanyak senyum terhadap orang lain, mulailah pembicaraan dengan orang lain dengan pembicaraan yang ringan namun tidak berlebihan dan bahaslah masalah kerja seadanya dan tidak menceritakan masalah pribadi, sehingga anda dapat menjadi seseorang yang menyenangkan.

Cinta belum diterima

Pak, ane mau nanya neh gan..
masalah simpel seh..

Ane kenal ce (inisialnya D) di tempat kerja terus ane pernah ngomong ke D kalo ane enak temenan dekat sama dia seperti abg dan adik,,awalnya seh biasa saja tanpa ada unsur ketertarikan,,tapi lama kelamaan rasa itu timbul,,rasa yang timbul itu ane rasa bukan bersumber dari ketertarikan sexsual ataupun nafsu,,tapi alami dari dalam diri,,sejak saat itu ane sering pdkt sama dia,,
sampai suatu ketika ane ngomong ke dia yang intinya:
"D abg mau ngubah hubungan pertemanan kita selama ini,,abg ingin mengenal D lebih dalam lagi"
dan dia pun menjawab :
"abg,,saat ini D lebih nyaman dengan status abg adek,,tapi kita kan g tahu apa yang terjadi di masa depan,,kalo jodoh g akan kemana"..

nah yang ane tanyakan itu jawaban dia mengandung arti apa??
apakah:
1.penolakan secara halus yang intinya g mau pacaran,,atau
2.masih ngasi harapan dengan kemungkinan ingin melihat tingkah laku ane..

maaf kepanjangan gan,,mohon bantuannya.. (kaskus.us)

Jb. Kemungkinan besar ia belum yakin (percaya diri) terhadap anda sehingga ia belum dapat menerima anda. Cobalah anda bersikap sabar dan menantinya sampai suatu saat ia telah yakin terhadap anda, namun tentunya anda harus perbanyak memberikan perhatian dan konsentrasi kepadanya.

Cara Menghilangkan Kejenuhan Pacaran

Pak, saya mau share nih..
Saya n pacar uda pcran hampir 4thn, dan LDR..
Aturan stiap qt ktemu,qt bkan lbh lengket..
Tp akhir2 ini ko terasa hambar dan qt lbh bnyk diam sndiri2..
Saya rasa cinta kami baik2 saja, kadang saya rindu saat2 dikejar2 dia.. Saat kita awal jadian dulu..
Apakah kami tengah dilanda kebosanan?
Trus apa trik u/menghilangkan kbosanan itu? (kaskus.us)

Jb. Iya. Kemungkinan besar kalian berdua sedang merasa kebosanan dan akibat telah banyak melewati hari kebersamaan selama 4 tahun sehingga sudah tidak dapat seperti dulu yang romantis. Cobalah anda berdua menambah komunikasi yang baik, saling menciptakan suasana yang romantis, jangan terpaku oleh rutinitas yang sama, saling menghubungi satu sama lainnya dan jangan pernah saling menyalahkan. Cobalah saling intropeksi diri dan janganlah menfokuskan diri kepada orang lain. Konsentrasikan hati dan pikiran anda tetap kepada pasangan anda, sehingga hubungan anda lebih mesra.

Sulit Mengucapkan kata Maaf

Pak mau tanya nih,
ada gak cara buat ngilangin rasa bersalah tanpa harus minta maaf.,
saya tau sifat saya termasuk egois, tapi mau gimana lagi. Sejak kecil sepertinya saya belajar klo minta maaf = kalah.

Dan masalahnya akhir2 ini saya sering terganggu sendiri waktu merasa bersalah pada orang lain, karena perasaan tersebut sulit saya hilangkan.,

semoga bapak berkenan memberi solusi,
terimakasih. (kaskus.us)

Jb. Mengaku salah belum tentu kalah dan mengalah juga belum tentu kalah. Dunia ini tidak seberat yang anda bayangkan. Dunia adalah sangat cerah jika kita memandangnya dengan cerah, begitu juga sebaliknya. Mengalah demi kemenangan dan perbaikan diri orang adalah sesuatu yang bijaksana.

Kemungkinan besar anda mempunyai gengsi yang tinggi sehingga anda merasa sungkan untuk mengatakan maaf walaupun dalam hati kecil anda telah merasa bersalah dan ingin mengatakan maaf. Jika anda selalu mempertahankan sikap seperti itu, maka pribadi anda tidak akan berkembang dan maju.

Saran saya adalah jika anda tidak berani untuk mengatakan kata maaf kepada seseorang, namun anda boleh menunjukkan sikap anda yang telah menyesal kepada orang yang anda sakiti, maka orang itu dapat memakluminya. Namun, lebih baik lagi anda perbanyak menciptakan kasih sayang kepada semua mahluk hidup dan hidup secara fleksibel.

Sering Melakukan Kesalahan yang Sama

Pak, Saya malu dan takut minta maaf karena saya sudah sering minta maaf dan mengulangi kesalahan yg sejenis/sama berkali2, bahkan salah 1 teman saya sampai bilang bosen dg sikap saya yg agak tak terkontrol dan naik turun melulu, setiap stelah emosi saya keluar saya sadar bahwa ini salah dan berusaha introspeksi tp tetap gagal seperti biasa, apa mungkin saya bisa dimaafkan?

Sebenarnya lebih tepatnya bukan mereka yg cari masalah, tp saya yg hampir selalu memicu emosi hingga membuat mereka marah (forum.kafegaul.com)

Jb. Yang perlu anda lakukan untuk saat ini adalah setelah anda mengetahui kesalahan anda, maka cobalah untuk bertobat dan intropeksi diri. Akan lebih baik lagi jika anda menyadari kesalahan anda sehingga anda dapat melakukan perbaikan diri. Mengapa anda selalu mengulangi kesalahan yang sama untuk berkali-kali? Cobalah anda merenungi hidup ini. Apapun yang kita lakukan pasti mempunyai sebab dan akibat. Jangalah menciptakan sebab yang buruk sehingga akibat yang anda terima jika akan buruk juga.

Perbanyaklah melakukan kebajikan, menebarkan kasih sayang kepada semua mahluk hidup, sadarilah bahwa jika kita berubah maka orang lain juga akan berubah, jika kita menciptakan sebab yang baik maka akibat juga akan baik. Perbanyak bertobat dan mengendalikan diri sebaik-baiknya.

Melakukan Pekerjaan setengah-setengah

Terkadang gw dlm melakukan sesuatu bisa sangat bersemangat tapi seringnya c berhenti di tengah2/ngerjainnya tiba2 jd males n setengah2

Gmn y caranya biar tetep semangat ampe akhir/selesai? (lautanindonesia.com)

Jb. Yang penting anda harus mengetahui tujuan anda sebelum melakukan sesuatu atau masa depannya kemudian harus diikuti oleh hobby atau kesukaan anda dalam melakukan pekerjaan tersebut sehingga anda dapat terus bertahan dan semangat dalam melakukan sesuatu sampai akhir.

Anda juga harus mencari banyak alternatif dalam melakukan pekerjaan anda, jika anda menemukan sesuatu yang kurang cocok, maka harus mencari langkah lain dan jangan bertahan pada sesuatu yang tidak dapat membuat anda berkembang.

Aturalah mindset anda dan motivasi (daya penggerak anda) sebaik mungkin. Yakinlah terlebih dahulu sebelum melakukan sesuatu dan setelah itu maka anda akan tidak terhentikan.

Selasa, 08 Februari 2011

Cara Menghilangkan Kecurigaan terhadap Pasangan

Pertama kali saya masuk disini...
dengan hormat saya bener2 ingin konsultasi...

"Bagaimana cara menghilangi rasa curiga yg berlebihan setelah di memberi kesempatan kedua untuk pasangan saya yg ketahuan selingkuh?.. saya rasa rasa curiga saya membuatnya sakit dan terpojok setiap hari.." (bluefame.com)

Jb. Buanglah semua perasaan risau anda yang tidak baik. Bertobatlah. Serahkan semua kepada Tuhan Yang Maha Adil. Tidak perlu anda marah dan curiga. Tidak perlu anda menghamiki beliau, karena tidak ada satu orang pun yang dapat menghukum orang lain, kecuali dirinya sendiri yang dapat menghukum oleh perilakunya sendiri atau dinamakan oleh karma perbuatan. Mulai saat ini, sadarlah bahwa jika memang ia mau berbuat jahat, biarkanlah dia, karena dia akan menerima kejahataannya dan dia akan tobat dengan sendirinya dengan akibat yang terjadi padanya. Jadi kita tidak perlu bersusah payah untuk merubahnya, karena jika anda marah-marah, maka anda akan menciptakan kesalahan dan kejahatan kembali yang akan membuat anda menderita nantinya.

Cobalah bersikap pasrah, yang penting anda berbuat yang sebaik-baiknya, maka pasangan anda akan juga berbuat sebaik juga, percayalah. Jika kita berbuat jahat, pasti ada orang yang akan berbuat jahat kepada kita. Jika kita mencium orang lain, pasti pasangan anda akan dicium oleh orang lain juga. Lebih baik bertobat dan berbuat yang sebaik mungkin, maka pasangan anda pasti akan berubah juga.

Sikap terhadap Cinta

Dibulan ini,di kota ini,di pantai ini..Awal dari prasaan cinta sampe saat kehilangan cinta..
Dan di Paris ini pula..q menjadi orang yg paling bahagia waktu itu..Sekarang semua kembali ke saat q kehilangan cintanya lagi..
Tapi Q masih sangat mencintainya..
Q harus bersikap apa??? (Bluefame.com)

Jb. Anda perlu bersikap pasrah dan berharap. Disisi lain, jika anda masih mempunyai harapan, maka berharaplah dengannya dan jika anda tidak mempunyai harapan bersama dia lagi, maka pasrahlah dan terimalah kenyataan hidup anda yang harus anda hadapi. Itulah Cinta.

Cara Mengungkapkan Cinta

Bagaimana cara mengungkapkan perasaan hati kita, terhadap seseorang yang kita cintai ? (Bluefame.com)

Jb. Dengan memberikan kasih sayang secara tulus, perhatian serta membahagiakannya dengan kebaikan dan daya upaya anda.

Cara Mengatasi Emosi Meluap

Pak, Bagaimana caranya mengatasi emosi yg mudah meluap dan haus akan keinginan untuk dihargai!?
beberapa hari lalu saya bertengkar dg teman saya hanya gara2 masalah sepele dan sebenarnya saya sendiri yg memicunya, saya ingin minta maaf tp agak malu dan agak takut, karena sudah terlalu sering melakukan hal serupa, kesal sedikit langsung mengucapkan kata2 kotor tanpa pikir panjang yg saya sendiri berpikir gk seharusnya saya ngomong seperti itu, saya ingin mencoba berubah dr sikap saya yg seperti itu agar gk terlalu sering menyakiti mereka, gara2 hal itu saat ini saya jd mnjaga jarak ke mereka (forum.kafegaul.com)

Jb. Salah satu jalan adalah bertobat, perbanyak melakukan kebaikan, perbanyak menebar kasih, kendalikan hati dan pikiran anda. Jangalah bersikap menjudge orang lain, kemudian jika anda pernah berbuat kesalahan kepada orang lain, cobalah meminta maaf kembali dan berjanji tidak akan mengulangi kesalahan yang sama. Manusia memang penuh dengan kesalahan, namun jika kita belajar bertobat dan menenangkan hati anda. maka anda akan bahagia.

Untuk mengendalikan emosi yang meluap-luap adalah dengan menyadari setiap bentuk emosi anda, buatlah hati anda menjadi tenang dengan memperhatikan nafas anda atau bernafaslah secara perlahan-lahan. Jika ada yang telah menyakiti anda, cobalah untuk bersikap sabar dan yakinlah bukan anda yang dapat menghukum dia, namun dia yang akan mendapatkan ganjarannya sesuai dengan kejahatannya. jadi tidak perlu marah. jika anda marah, maka anda telah menciptakan satu lagi kesalahan baru.

Cara untuk mengurangi haus akan perhatian adalah dengan cara tidak menganggap diri itu besar dan lebih dari orang lain. Pada dasarnya semua sama, masing masing punya kebahagiaan dan penderitaan.

Pekerjaan yang tidak Kondusif

Tolong dibuatkan kata2 bijak buat situasi yg saya alami skr.......bekerja dg sungguh di sebuah instansi di kelilingi teman kerja yg selalu punya rasa iri, suka berburuk sangka, suka cari muka dan ga bisa menghargai pekerjaan org lain.
Makasih sebelumnya. (bluefame.com)

Jb. Biarlah mereka berbuat sesuka hati, asalkan tidak mengangu pekerjaan anda. Lakukan sebaik mungkin dan jangan pernah terpengaruhi oleh tindakan mereka. Hidup di dunia ini ada sebab dan akibat, yang disebut dengan karma. Oleh sebab itu, jangan sampai anda terlibat dengan sifat mereka dan membuat perbuatan yang tidak baik juga akibat sifat mereka. Biarlah mereka yang akan merasakan suatu saat, jangalah anda takut. Dunia ini adil.

Cara mengimplementasi Filosofi Hidup

Aku mau tanya gan...

gmn cara kita buat mengimplementasikan filosifi tu buat kehidupan kita secara konsisten?
dmn kita manusia yang tingkat emosional/hati dan pikiran seperti gelombang yang terkadang naik, berada di tengah, bahkan di bawah... (kaskus.us)

Jb. Perlu diketahui bahwa filosofi hidup adalah hakekat hidup atau kebenaran hidup dari tulisan orang-orang yang telah memiliki pencerahan hidup. Oleh sebab itu, terapkan filosofi hidup sebaik-baiknya maka anda akan berbahagia kehidupannya.

Cara untuk menerapkan kata-kata kebaikan adalah dengan mencerna, mempelajari dan melakukan dari hati dan pikiran dengan baik.

Tingkat emosi manusia memang begitu adanya, namun jika kita mampu mengatur dan mengendalikan emosi kita agar menjadi selalu tenang, maka kita akan mencapai pencerahan hidup.

Selasa, 01 Februari 2011

Tidak dapat membuka hati terhadap orang lain

Saya mau bertanya pak

kenapa ya saya tidak bisa membuka hati untuk perempuan lain sampai saat ini. Semenjak saya tdk mendapat jawaban dari cewek yg pertama x saya tembak..

Mohon bantuannya (bluefame.com)

Jb. Kemungkinan besar bahwa anda masih trauma atau masih menyimpan perasaan mendalam terhadap wanita tersebut di alam bawah sadar anda. Cobalah berpikir realita dan lambat laun anda akan menemukan jodoh anda. Jangan memaksakan hidup anda dan berpikiran positif.

Citra diri yang buruk

Pak, mau konsultasi dunk

saya baru lulus kuliah.. tp sekarang mau cari kerja memiliki rasa takut yang berlebihan...
takut untuk bertemu dengan orang baru.. takut akan tidak memiliki kemampuan dalam segala bidang...
dan juga memiliki pede yang sangat amat kurang...
karena dari fisik saya bisa di bilang kurang dari otak bisa d bilang mayan bagus dari bidang rohani mayan bagus juga..

mau merubah sifat itu gimana y?
ikutin acara motivator2 ga berjalan...
uda memulai positif thinking tapi tetep saja takut (indowebster.web.id)

Jb. Ubah citra diri, jangan menganggap diri anda itu terlalu lemah dan tidak berguna. Tingkatkan penilaian terhadap diri anda sendiri, jangan menganggap orang lain lebih baik dari anda. Setiap manusia memiliki kelemahan dan kelebihan yang unik. Jangan menggangap remeh kemampuan diri anda.

Salah satu cara agar anda tidak kekutan ketika wawancara kerja atau bertemu orang lain adalah anggaplah mereka adalah bagian dari keluarga anda.

Segi Penilaian Wawancara Kerja

selamat malam mas...

mas bole minta saran ga cr bt menjawab pertanyaan yg baek saat wawancara pekerjaan...

saat ini saya sdg mencari kerja mas,ktika intrview saya srg mndpt prtnyaan, alasan knp saia cmn bkrj dprshn tdahulu cmn 1bln...

saia srng menjwb ju2r klo dulu saia krg sreg dgn cr krj prshn tsb yg sdkt nakal dlm menjual brng kpd pelanggan, saya merasa berdosa mknya saya memutuskan untk bhnt mskipun saya br 1bln bekerja...

tp ketika saya membaca sbuah tips2 mjwb wwncr yg baek, salah satu tipsnya dilarang menjelek2kan prshn kita dlu...
yg ingin saya tnykan:
1. apa salah mnjwb ju2r ketika mjumpai ptny sprt yg srng saya jumpai saat wwncr?
2. jika krng tepat, jwbn apa yg sebaiknya saya berikan, apa saya hrs bohong dg mengarang jwbn laen?
3. klo saya mnjwb ju2r sprt itu, bs kah itu mnjd nilai Plus ato malah nilai negatif bt saya?

mohon masukannya mas... sebelum & sesudah saya ucapkan terima kasih... (indowebster.web.id)

Jb. Dalam sebuah wawancara kerja, jika kita berkata jujur memang ada kelemahan dan kekurangannya begitu juga berkata bohong. lebih baik jangan memikirkan tentang berkata jujur atau berkata bohong. Berkatalah secara formal dengan logika dan pemikiran yang baik secara umum dan jangalah memburukan pihak manapun. Tidak perlu menjelaskan terlalu rinci atas pekerjaan anda pada perusahaan anda terlalu dahulu, namun lebih banyak menonjolkan kelebihan anda.

Mimpi pacar selingkuh

Pak beberapa hari yang lalu aku mimpi kekasihku selingkuh sama wanita lain, sejak saat itu aku jadi was was dan berpikiran negative, takut kalau mimpi itu ternyata adalah isyarat yang sebenarnya.. duh gak enak banget jadi berpikir yang enggak-enggak terus nih pak, mohon bantuannya (indowebster.web.id)

Jb. Mimpi adalah alam bawah sadar (unconscious), jadi belum tentu itu benar. Jadi berpikiran positif dan jangan biarkan bentuk pikiran negatif itu menghantui pikiran anda dan jika memang apa yang mimpikan itu tidak benar, maka anda akan menyesal dan merasa rugi bukan? Lebih baik anda buang pemikiran negatif tersebut dan jalani realita kehidupan ini benar.

Terlalu Antisipasi terhadap Masa Depan

Pak, ada resep gak buat yg suka memikirkan hal hal yg blom terjadi kyak ane, kadang terlalu antisitapatif jadinya malah stress sendiri nih. thx ya (forum.vivanews.com)

Jb. Salah satu caranya adalah mengatur mindset anda supaya positif thinking dan tidak berlebihan berpikir dan terlalu peka terhadap keadaan atau terlalu curiga terhadap kondisi atau orang lain. Ingat saja bahwa masa depan itu masih gelap, yang penting adalah untuk saat ini anda perlu menjalankan sesuatu dengan sebaik-baiknya dan lihatlah proses pekerjaan anda dan jangan selalu mengharapkan hasil dari pekerjaan anda, maka anda akan lebih bahagia dan tenang menjalani kehidupan ini.