OLEH : PSIKOLOG FUDIN PANG DARI "ACCURATE" HEALTH CENTER MEDAN

Home

Senin, 27 September 2010

Ketakutan Interaksi Sosial

Numpang nanya ya... gimana caranya supaya ga kaku ( pendiem n sdikit takut ) saat sedang ngumpul banyakan sama tmn2 sekolah padahal mereka sudah gw knl 3 taun? n gmn carany agar kalo deket ma ce (gebetan) yng bru knl ga grogi, takut n speechless padahal ce itu udh ngerespon baik? mohon pencerahannya... thanks (indowebster.web.id)

Jb. Anda perlu untuk memotivasi diri anda agar lebih percaya diri terhadap kondisi diri anda sendiri, seperti merasa diri adalah orang yang berharga, orang yang mampu diterima oleh orang lain dan orang yang tidak jelek di mata orang lain. Anda harus membuang pandangan sisi negatif orang lain terhadap diri anda sendiri. Anda harus menumbuhkan kepercayaan diri dengan tidak curiga berlebihan dengan orang lain dan merasa mampu dan yakin dengan kemampuan dan kelebihan diri anda terutama dalam memjalani hubungan sosial, lebih banyak tersenyum dan terbuka dengan orang lain adalah salah satu kuncinya.

Mengenai grogi terhadap pasangan wanita itu adalah wajar, namun sebagai seorang pria anda harus belajar untuk dapat melindunginya dan tidak takut terhadapnya, karena apa yang anda takutkan tidak sesuai dengan keadaannya, contohnya apakah wanita itu akan menggigit anda.. bukankah tidak perlu takut terhadap hal yang tidak menakutkan ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar