OLEH : PSIKOLOG FUDIN PANG DARI "ACCURATE" HEALTH CENTER MEDAN

Home

Senin, 26 Juli 2010

Cara membantu teman yang depresi

mmm...mau tanya...
saya punya teman...dia depresi berat...(sebetulnya saya kurang mengerti bedanya stress dengan depresi....beda kah??)
kadang saya ingin dia dapat bantuan.....terapi dengan psikolog atau apapun...
tapi dia pasti tersinggung...

terkadang juga ada orang yang sebetulnya membutuhkan bantuan...tapi dirinya sendiri tidak menyadarinya....

menghadapi teman saya itu...saya hanya berusaha tetap sabar...(perlakukan dia seperti benda yang sangat rapuh...hati2 maksud saya...)
tapi terkadang ...ada saat2 dimana kita tidak bisa bersabar...dan muak...

bagaimana sebaiknya sikap saya??
lama2 saya bisa2 ikut stress ... hehe
lalu....bagaimana caranya supaya teman saya itu sadar bahwa dia butuh bantuan....(forum.kompas.com)

Jb. Perbedaan antara stres dan depresi adalah stres itu merupakan sebuah tekanan hidup yang dialami seseorang sedangkan depresi adalah tingkatan yang lebih tinggi dar stres.. jika orang stres terlalu berlebihan maka akan menjadi depresi.

Memang sangat sulit mempengaruhi pikiran seseorang. jika sebagai seorang kawan hanya bisa memberikan motivasi terus menerus agar orang tersebut dapat menjadi lebih baik. jika ia tetap tidak mau mendengarkan kita, maka sebaiknya kita berhenti untuk membantunya dan bersikap pasrah, karena itu akan sia-sia saja pekerjaannya.

Bagi seseorang yang sakit namun tidak merasa memerlukan pertolongan, sebagai temannya, kita bisa memberikan nasehat kepadanya atau memberikan buku kepadanya untuk dibaca atau membawanya untuk berkonsultasi dengan orang yang ia sayangi, bisa juga di pusat ibadah agar mendapatkan ceramah dari seorang ahli agama yang bisa membantu untuk memulihkan jiwanya, atau meminta seorang psikolog untuk mendampinginya sebagai teman curhat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar