OLEH : PSIKOLOG FUDIN PANG DARI "ACCURATE" HEALTH CENTER MEDAN

Home

Senin, 28 Juni 2010

Kemauan Orang Tua terlalu tinggi

selamat malam Bpk. Fudin...
beberapa nanya disini aja..
Sebelumnya maaf, thread saya ini lebih ke "curhat pribadi" dan seharusnya di share di thread itu, tapi ini sudah hampir mengena di psikologi saya, makanya saya pikir thread psikologi bisa dipakai untuk share masalah saya ini.
Bagaimana cara mengatasi ambisi/kemauan orang tua?
beliau menaruh banyak harapan terhadap saya. saya selalu dibandingkan dengan anak tetangga/teman/koleganya. si A si B si C. Saya capek,saya juga manusia biasa, nggak bisa memerankan semua peran yang diinginkan dalam satu waktu. kadang saya bingung saya harus menuruti peran yang bagaimana. beliau menyuruh saya konsen terhadap sekolah, tapi juga menyuruh membantu dikantor orang tua sebagai officer(padahal karyawan dan pegawainya sudah banyak sekali), terus menyuruh belajar mandiri dalam segala hal (seperti anak tetangga katanya). Saya akui, setiap kemauan saya, sering sekali dituruti, biasanya memang diikuti dengan beberapa syarat. Dan sekarang saya sudah dewasa, apa yang saya harus lakukan? apa saya harus terus menuruti kemauan beliau? jujur, rasa cinta dan sayang saya terhadap beliau sangat-sangat-sangat besar. kakak-kakak saya sudah ada yang berkeluarga dan yang lain bekerja (diluar kantor keluarga) sambil kuliah. Harapan satu2nya adalah SAYA!! jujur, beberapa kali saya sempat agak bingung dan capek memikirkan masalah ini. itu itu saja tiap hari yang dibahas. yang harus niru si ini lah si itu lah, okay, saya gak masalah, cuman untuk mengaplikasikan semua harapan beliau terlalu sulit (walaupun tidak ada yang tidak mungkin jika berusaha lebih keras)! namun seukuran saya yang masih menimbah banyak ilmu harus sulit merealisasikan semuanya. makasih, mohon jawabannya segera (forum.kafegaul.com)


Jb. Orang tua anda termasuk tipe yang perfeksionis ya, sehingga terlalu menuntut kesempurnaan dari anak-anaknya, kemudian mereka juga senang membanding-bandingkan anda dengan orang lain yang bertujuan agar mereka dan anda menjadi tidak kalah malu dan dapat bersaing.. kemungkinan hanya satu harapan orang tua anda terhadap anda, yaitu mereka terlalu menaruh harapan yang tinggi terhadap anda tanpa mengetahui kemampuan diri anda sejauh mana.

Anda bisa memberikan saran atau pendapat pribadi anda terhadap orang tua anda, memang orang tua merasa diri mereka yang paling benar, namun kenyataannya orang tua juga bisa salah, oleh sebab itu. sebagai anak dapat membantu meluruskan pandangan orang tua yang salah, namun lakukanlah secara bijaksana.. beritahu kepada orang tua anda bahwa jika kita terlalu sering membanding-bandingkan orang lain dengan kita maka kita tidak akan bahagia dan akan menderita, karena masing masing orang mempunyai kemampuan sendiri dan keunikan sendiri dan kita tidak dapat mengikutinya, bagaikan seekor gajah yang ingin berenang mengikuti ikan dan seekor ikan ingin terbang seperti burung, dsb.. setiap manusia mempunyai kelebihan, keunikan dan kelemahan masing-masing.

Cobalah anda mengali kemampuan diri anda kemudian tunjukkan kepada orang tua anda bahwa arahannya seperti apa sehingga mereka bisa membantu anda untuk mencapainya. untuk kemauan orang tua yang terlalu berlebihan dan sulit dijangkau maka anda cobalah untuk menyadarkan orang tua anda dengan sedikit tegas dan bijaksana.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar