OLEH : PSIKOLOG FUDIN PANG DARI "ACCURATE" HEALTH CENTER MEDAN

Home

Kamis, 11 Maret 2010

Sulit dekat dengan orang lain

Pak, mau nanya dikit nih...
Walau punya bayak teman tapi tidak bisa merasakan enaknya berteman, bercanda dan semuanya cuma untuk social life aja. Gak bisa dekat ama siapa pun termasuk keluarga.
Susah untuk percaya sama orang, selalu merasa ada udang di balik batu.
Saya sendiri sih gak rasa ada masalah.
Tapi cuma ingin tau apa rata-rata orang juga begitu ?
Thanks (wihara.com)

Jb. tidak begitu bagi orang yang mempunyai kepercayaan diri yang tinggi terhadap pandangan dunia ini. Tidak semua orang mempunyai pandangan pesimis atau krisis kepercayaan diri terhadap orang lain yang seperti anda alami.. namun itu masih wajar kok jika diterapkan dalam konteks kewajaran dan tidak mengganggu kehidupan psikis anda.. mungkin anda terlalu pesimis memandang hidup ini, terlalu curiga, terlalu melindungi diri sendiri sehingga takut disakiti orang lain.. Memang benar kemungkinan anda tidak mau terikat kepada orang lain. namun masih wajar jika anda dapat bersosialisasi degnan orang lain secara baik dan tidak menimbulkan masalah. mengenai kedekatan dengan orang lain itu bisa dipupuk jika kedua belah pihak adanya saling kepercayaan dan mendukung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar